jumlah soal toefl itp

Materi untuk Tes Toefl

Tes TOEFL merupakan suatu hal yang sangat berat bagi banyak orang sekalipun mereka sendiri membutuhkannya. Hal ini dikarenakan materi untuk tes TOEFL tergolong sulit. Terlebih lagi untuk bisa lolos tes TOEFL membutuhkan skor minimal yang harus dicapai.

Materi TOEFL untuk pemula

Meskipun tes TOEFL cukup sulit, bukan berarti Anda tidak berkesempatan memperoleh hasil yang memuaskan. Dalam artikel ini akan dibahas apa saja materi yang akan muncul pada tes TOEFL. Berikut ulasannya:

Listening (sesi mendengarkan)

Sesi pertama pada tes TOEFL adalah listening (sesi mendengarkan) yang biasanya berlangsung selama kurang lebih 40-45 menit. Dalam waktu tersebut, materi akan diperdengarkan melalui audio. Biasanya Anda akan diminta menggunakan perangkat dengar seperti headphone dan sejenisnya.

Materi bisa berupa percakapan (conversation), pembacaan teks, naskah atau cerita dan sebagainya. Dengan materi yang dibacakan tersebut, Anda harus menjawab sebanyak kurang lebih 50 soal pilihan ganda.

Structure & written expression

Materi untuk tes TOEFL selanjutnya adalah structure and written expression yang bertujuan untuk mengetes kemampuan Anda dalam hal mengindentifikasi berbagai kata dalam bahasa Inggris yang digunakan pada kesempatan formal.

Bada banyak ekspresi dalam Bahasa Inggris yang lazim dipakai dalam komunikasi lisan namun kurang cocok  digunakan untuk komunikasi tulis, terutama yang sifatnya formal. Nah tugas Anda adalah untuk mengerjakan 40 soal yang terdiri dari soal structure sebanyak 15 buah, serta 25 soal written expression dalam waktu 25 menit.

Reading comprehension

Sesuai dengan namanya, ini adalah sesi menjawab soal dari materi yang disediakan untuk Anda baca dan pahami. Pada sesi ini, kemampuan Anda dalam memahami, menganalisa serta menginterpretasikan teks akan diuji.

Teks bacaan bisa terbagi menjadi 4 hingga 6 bagian dengan jumlah kata sekitar 200 – 450 kata dan biasanya berkaitan dengan topik-topik akademis, seperti Geografi, Sejarah, Fisika, Ekonomi dan sebagainya. Dalam waktu kurang lebih 55 menit, Anda harus dapat mengerjakan 50 soal.

Test of written English

Test of written English (TEW) memang merupakan materi untuk tes TOEFL yang terlihat mudah namun sejatinya paling sulit. Meski hanya terdiri dari 1 soal saja namun waktu untuk mengerjakannya hanyalah 30 menit. Cukup sulit bagi peserta yang tidak terbiasa menulis esai.

Padahal dalam waktu itu, Anda akan diminta mengerjakan esai dengan tema atau topik tertentu. Meskipun begitu, tidak semua tes TOEFL menyertakan materi ini ke dalam ujiannya.

Latihan Tes TOEFL

Seperti yang sudah diungkapkan sebelumnya, tes TOEFL memang sulit namun bukan berarti Anda tidak bisa mendapatkan hasil yang baik. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan agar bisa lolos tes TOEFL ini:

– Luangkan waktu untuk belajar 1-2 jam saja sehari secara rutin dan konsisten

– Menonton film Bahasa Inggris atau mendengarkan tayangan formal yang berbahasa Inggris (berita, TV show dan sebagainya)

– Banyak belajar soal-soal latihan tes TOEFL, baik dalam bentuk buku atau secara online.

– Buat perbendaharaan kata-kata yang baru Anda dengar atau baca pertama kali.

– Catat kata-kata tersebut ke dalam sebuah buku kecil dan berikan terjemahannya.

Itu dia tadi ulasan mengenai materi untuk tes TOEFL dan bagaimana cara mudah latihan tes TOEFL bagi para pemula. Tes TOEFL ini sangat penting karena dapat menambah portofolio yang akan Anda gunakan untuk melamar kerja. Semoga berhasil.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *